Saturday, July 5, 2008

Sinkronisasi Mata dan Hati

kadang mata itu jahat
terlalu terpesona pada apa yang ada di depannya

tak peduli pada resahnya hati
yang bimbang akibat butanya mata

ya,
mata adalah mata
ia hanya dapat melihat
tak dapat merasa..

hati lah yang merasa
hanya ia tak melihat

namun,
mata dan hati sama-sama buta

mata oleh pesona
hati oleh rasa

mata buta karena ia melihat
hati buta karena ia tak dapat melihat

mata dan hati berbanding terbalik,
namun hubungannya berbanding lurus..

mata menangis ketika pedih dirasa hati
hati riang oleh indahnya pesona yang ditangkap mata..

mata dan hati tak dapat berbohong..
mereka adalah hasil sinkronisasi paling jujur..

mereka adalah belahan jiwa dengan perspektif yang berbeda,
yang selalu menjadi kambing hitam manusia yang mencinta..

(Chikita Rosemarie, Mar-7-2008)

No comments: